Serang, AMC.co.id – Kemarau panjang yang terjadi di beberapa bulan terakhir ini memberi dampak besar disejumlah daerah di wilayah kabupaten serang
Salah satunya, warga Kampung Nagreg Desa Dukuh
dan Kampung Dukuh Kerawen Desa Dukuh Kecamatan Kragilan Kabupaten Serang Banten.
Yang mengaku sudah hampir tiga bulan terakhir kesulitan air bersih
Ratusan warga terpaksa harus menempuh jarak yang cukup jauh untuk memenuhi kebutuhan air di rumahnya
Melihat hal itu, Komunitas Musisi yang tergabung dalam Organisasi Kreasi Serang (ORKES) turut menginisiasi bantuan pendistribusian air bersih dilingkungan tersebut, Minggu (14/10/2023)
Ketua umum ORKES, Sukari yang akrab dengan panggilan Kebo Ireng mengungkapkan, keprihatinannya terhadap kemarau panjang saat ini
Bahkan menurutnya, Ini sudah bukan lagi pergantian musim, Melainkan bencana alam
“Ini bukan hanya tentang pergantian musim, Tapi sudah menjadi bencana alam yang harus disikapi.” Ungkapnya kepada awak media.
Hasil pantauan dilapangan berjalan lancar dan ucapan terima kasih dari kepala Desa serta masyarakat setempat.